Tamiang Layang – Bupati Barito Timur terpilih, M. Yamin, memaparkan 20 program unggulan yang akan dijalankan selama masa kepemimpinannya pada periode 2025-2030. Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang dengan seluruh jajaran Kepala OPD, Camat, hingga Kepala Desa, Kamis (30/1/2025).
M.Yamin menyampaikan, program ini mencakup berbagai sektor, mulai dari kesehatan, pendidikan, ekonomi, hingga infrastruktur.
Tujuannya, meningkatkan kesejahteraan masyarakat Barito Timur secara menyeluruh.
Berikut programnya :
1. Peningkatan RSUD Tipe B dan Pembangunan RS Pratama
Dalam sektor kesehatan, Pemkab Barito Timur menargetkan peningkatan status RSUD Tamiang Layang menjadi Tipe B. Langkah awal telah dilakukan melalui studi tiru ke RSUD Ratu Zalecha, Banjarbaru pada Desember 2024, guna memahami standar layanan dan manajemen rumah sakit tipe B.
Selain itu, Pemkab juga tengah mengajukan proposal ke Kementerian Kesehatan untuk pembangunan Rumah Sakit Pratama di Kecamatan Pematang Karau – Bambulung.
2. Pembangunan Islamic Center dan Christian Center
Pemerintah juga merencanakan pembangunan pusat keagamaan, yaitu Islamic Center dan Christian Center, sebagai pusat kegiatan keagamaan, sosial, dan edukasi bagi masyarakat.
3. Digitalisasi Desa dengan Program “1 Desa 1 WiFi dan Perpustakaan Digital”
Guna meningkatkan akses informasi dan literasi digital, Pemkab akan mengembangkan program “1 Desa 1 WiFi dan Perpustakaan Digital”, memungkinkan masyarakat desa memperoleh akses internet gratis serta bahan bacaan digital.
4. Modernisasi Pasar Tradisional
Pemkab juga berkomitmen melakukan modernisasi pasar tradisional, agar lebih bersih, nyaman, dan memiliki fasilitas yang lebih baik guna meningkatkan daya saing pedagang lokal.
5. Sekolah Ramah Inklusi
Untuk meningkatkan akses pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus, Barito Timur akan menetapkan 10 SD dan 10 SMP sebagai sekolah ramah inklusi di 10 kecamatan, serta TK Pembina 1 Tamiang Layang sebagai sekolah percontohan.
Selain itu, akan dibentuk Unit Layanan Disabilitas, serta dilakukan pelatihan guru dan penyediaan sarana-prasarana bagi sekolah inklusi.
6. Pengembangan Desa Wisata Tematik & Agroteknologi
Mendorong sektor pariwisata, Pemkab akan mengembangkan desa wisata tematik dan agroteknologi sebagai destinasi unggulan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat desa.
7. Pelayanan Perizinan dan Non-Perizinan di Setiap Kecamatan
Pemkab akan menerapkan layanan “Kecamatan Melayani”, yang memungkinkan masyarakat mengurus izin dan layanan publik lainnya tanpa harus datang ke ibu kota kabupaten.
8. Home Visit Check-Up Lansia
Untuk meningkatkan layanan kesehatan lansia, program “Home Visit Check-Up Lansia” akan dioptimalkan dengan tenaga kesehatan di desa melakukan kunjungan rutin ke rumah lansia setiap bulan.
9. Program Bedah Rumah Tidak Layak Huni
Sebanyak 100 rumah tidak layak huni akan direnovasi setiap tahun guna memberikan hunian yang lebih layak bagi masyarakat kurang mampu.
10. Pelatihan dan Pemberdayaan 1000 Tenaga Kerja Terlatih
Guna meningkatkan daya saing tenaga kerja, Pemkab akan memberikan pelatihan kepada 1000 tenaga kerja agar memiliki keterampilan sesuai kebutuhan industri.
11. Beasiswa 1000 Siswa Kurang Mampu Berprestasi
Melalui kerja sama dengan Universitas Terbuka, Pemkab akan memberikan 1000 beasiswa bagi siswa berprestasi dari keluarga kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan tinggi.
12. Kredit Bunga 0% untuk Petani & UMKM
Petani dan pelaku UMKM akan mendapatkan akses pinjaman modal dengan bunga 0%, melalui kerja sama dengan Bank Kalteng. Pinjaman ini bertujuan untuk membantu petani meningkatkan hasil pertanian serta memperkuat sektor UMKM di Barito Timur.
13. Program 100% Makan Bergizi Sehat di Sekolah
Pemkab akan menyediakan makan bergizi sehat bagi siswa PAUD, SD, dan SMP melalui kerja sama dengan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI).
14. Penyediaan 100% Air Bersih untuk Pedesaan
Program ini bertujuan memastikan setiap desa memiliki akses air bersih yang layak konsumsi melalui pembangunan infrastruktur air bersih di seluruh kecamatan.
15. Desa Bebas Stunting
Pemkab menargetkan 100% desa bebas stunting melalui optimalisasi program PMT Lokal di puskesmas, GERMAS, PHBS, serta pengawasan gizi ibu hamil dan balita.
16. 100% Jalan Laik Fungsi
Seluruh jalan di Kabupaten Barito Timur akan diperbaiki agar 100% dalam kondisi laik fungsi, guna meningkatkan konektivitas dan aksesibilitas antarwilayah.
17. Peningkatan TPP ASN
Pemkab akan meningkatkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) bagi ASN, guna meningkatkan kesejahteraan dan motivasi kerja para aparatur sipil negara.
18. Peningkatan Insentif Pegawai Non-ASN
Pegawai honorer dan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Barito Timur akan mendapatkan peningkatan insentif sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja mereka.
19. Peningkatan Insentif Ketua RT, Kades, Damang, dan Mantir
Ketua RT, kepala desa, damang kepala adat, dan mantir akan mendapatkan peningkatan insentif guna mendukung kinerja mereka dalam pelayanan masyarakat.
20. Kabupaten Barito Timur 100% Bebas Stunting
Dengan berbagai intervensi kesehatan dan gizi, Pemkab menargetkan penurunan angka stunting hingga 100% desa bebas stunting dalam lima tahun ke depan.
Bupati terpilih, M. Yamin, menegaskan bahwa seluruh program ini dirancang untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Barito Timur.(LG/AK)
Baca juga : Pemkab Barito Timur Gelar Rakor Bersama Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Baca juga : Serap Aspirasi, Pj Bupati Bartim dan Bupati Terpilih Silaturahmi dengan Tokoh Dusun Tengah